Jodoh yang Pasti

Terlalu ganjil rasanya, seorang wanita yang baru saja lulus SMA tahun 2017 ini menuliskan sesuatu hal yang berkaitan dengan jodoh. Mungkin ini disebabkan oleh hitsnya lagu Akad-Payung Teduh dan Hari Patah Hati Nasional yang jatuh pada tanggal 3 september kemarin dimana Raisa Adriana, si cantik bersuara merdu dinikahi oleh seorang pria yang merupakan arsitek tampan, Hamish Daud. Pantas saja semua wanita maupun pria di negeri ini merasa patah hati karena idola-idola mereka menikah. Apalagi para wanita, mereka menjerit mendengar mahar yang diberikan Hamish Daud kepada Raisa. Wah, Raisa memang wanita yang berharga.

Bicara soal mahar, kebanyakan wanita pasti menginginkan mahar yang besar dari seorang pria. Karena, mahar yang besar akan membuat dirinya berharga. Namun, wanita yang baik tentunya tak akan meminta banyak kepada seorang pria. Dan, pria yang baik akan memberikan mahar paling besar untuk seorang wanita, karena wanita yang ia nikahi haruslah menjadi pengabdi untuknya. Begitulah wanita, surganya berpindah kepada seorang suami. Berbeda dengan pria yang surganya tetap orangtuanya sendiri, terutama ibu.

Terlalu jauh rasanya bagiku berbicara tentang jodoh yang belum pasti, yaitu seorang pria yang pastinya memiliki keimanan,kemapanan dan ketampanan. Begitu harapku pada Allah. Padahal, yang paling dekat dan pasti itu kematian. Lalu, apa yang telah kusiapkan untuk waktu yang telah ditentukan itu? Hafalan Qur'an? tidak ada. Hafalan hadits? tidak ada. Malu rasanya. 

Kali ini, kita hanya bisa terus memperbaiki diri karena tak tahu siapa yang datang duluan bertamu, apakah Pria Beriman, Mapan, Tampan yang selalu ada dalam doa atau justru Malaikat maut yang mengerikan yang datang. Wallahu alam.  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEJARAH KERAJAAN MATARAM KUNO

Cara Mengganti Background Blog Bergerak

Kumpulan Puisi Bahasa Inggris

PUISI CINTA

Presiden Pengganti Yang Terlupakan